Harapan Saya sebelum Pensiun bisa ikut Bimtek kembali, sangat bermanfaat dan akan terus mengabdi ! 

Riau28 Dilihat

Pekanbaru – Perkembangan jaman yang semakin maju saat ini, dapat membawa dampak pada dua sisi yang bertolak belakang, manfaat positif serta juga memiliki dampak resiko yang negatif. Seperti kemajuan Teknologi yang memiliki informasi apapun baik lokal dan Internasional.

Dan tanpa kita sadari, kemajuan Teknologi tersebut telah digunakan oleh berbagai kalangan, termasuk generasi muda bangsa. Mulai dari anak – anak hingga remaja dewasa, ( Gen Z). Dan apakah efeknya tidak kita lihat dan rasakan bersama? Dengan adanya kemudahan mendapatkan informasi melalui HP Android, di kalangan Anak – anak dan remaja dewasa saat ini sangat mempengaruhi pola pikir dan karakter anak. Dan dampak ini tidak main – main, dan saat ini sangat wajib menjadi perhatian dari berbagai pihak. Baik orang tua, Guru, masyarakat dan Instansi terkait.

Pendidikan adalah salah satu faktor penting dalam membentuk karakter dan pola pikir. Anak merupakan generasi muda penerus bangsa ini ke depan harus mendapatkan bimbingan yang sangat baik dan benar. Selain dari orang tua, beban pendidikan tersebut ditanggung oleh para guru disetiap jenjangnya, dimulai dari Paud, SD, SMP, SMA bahkan hingga ke Perguruan Tinggi.

Melihat peran penting seorang Guru tersebut, apalagi di era digitalisasi modern sekarang, sangat perlu mendapatkan perhatian penuh dari berbagai pihak. Guru di jaman Teknologi yang semakin canggih disertai pola pikir dan karakter anak yang mulai berubah mengikuti jaman saat ini, perlu sekali untuk mendapatkan pembinaan, pelatihan dan bimbingan tentang berbagai aspek dalam menyesuaikan pola penyampaian pendidikan dan beradaptasi dengan anak didik yang juga memiliki pola pikir dan karakter yang sudah berubah dan berbeda jauh dari masa lalu.

Selain tuntunan dari Instansi terkait, Guru juga perlu mendapatkan pelatihan, seminar dan bimbingan – bimbingan lain dari Lembaga – Lembaga Pendidikan lain yang kompeten dibidangnya.

Salah seorang Kepala Sekolah SDN 007 Bagan Baru Barat dari sebuah kecamatan di Rohil menyampaikan kepada awak media, “Saya sangat senang mengikuti pelatihan dan bimbingan tersebut, dan saya berharap sebelum pensiun di bulan September 2025 ini, ada lagi kegiatan yang baik dan bermanfaat ini. Saya akan terus mengabdi bagi anak – anak generasi muda bangsa ini terkhusus yang ada di kabupaten Rokan Hilir.

“Saya ingin terus mengabdi sebagai pendidik untuk generasi muda bangsa kita ini ke depan. Setelah pensiun nanti di bulan September saya akan mengabdi dan mengajar di yayasan. Apa yang saya dan kami para guru dapatkan dari Bimtek singkat ini, telah memberi pola dan pengalaman baru bagi kami. Dan akan kami terapkan pada peserta didik seperti apa itu arti kebersamaan, kepedulian, mental dan moralitas. Karena saat ini hal tersebut mulai tergerus jaman. Hal ini sangat penting sebagai pondasi anak yang berguna, karena ilmu tanpa adanya moral dan mental yang baik, akan sia – sia, ” Ucap Kepsek SDN 007

Dari bimtek ini, kami banyak belajar selain penerapan kurikulum baru, aspek hukum, kami juga belajar arti dari silaturahmi dan kebersamaan. Semoga tahun ini, kegiatan ini dilakukan lagi oleh Lembaga ini, saya ingin ikut, karena saya mendapat manfaat yang besar dan masih ingin terus belajar dan mengabdi.

“Sepulang mengikuti bimtek saya bertambah fress dan semangat untuk melanjutkan tugas, sekalipun sudah tinggal menghitung bulan untuk pensiun, Trinakasih, Selamat Sore, “tutup Kepsek SDN 007 Bagan Baru Barat. (Redaksi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *